RADARSUMATERA.COM/BINJAI
Setelah kemarin Bankom Yonif Raider 100/PS menggelar kegiatan sosial Khitanan Massal, Kini lagi lagi Bankom Yonif Raider 100/PS mengadakan bantuan bakti sosial dengan kegiatan berbagi dengan anak yatim piatu, Penyerahan paket bantuan Ramadan 1439 Hijriah ini diberikan untuk penghuni Panti Asuhan Al Jamiyatul Washliyah Binjai, Rabu (30/5) sore.
Paket berupa beras, mie instan, telur, kue kering, dan kain sarung, diserahkan Danyonif Raider 100/PS, Letkol Inf Lizardo Gumay, melalui Pasi Intel, Lettu Inf Rizky Setia Anggara, kepada Pimpinan Panti Asuhan Putra Al Jamiyatul Washliyah Binjai, Al Ustaz H Pandapotan Harahap.
Pasi Intel Yonif Raider 100/PS, Lettu Inf Rizky Setia Anggara, mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan bagian dari program sosial rutin pihaknya, yang dilaksanakan dalam upaya membantu memenuhi kebutuhan penghuni Panti Asuhan Jamiyatul Washliyah Binjai.
Sesuai rencana, kegiata serupa akan dilaksanakan secara berkelanjutan, tidak hanya pada momentum Ramadan dan Idul Fitri, tetapi juga saat perayaan hari besar keagamaan lainnya.
"Kami berharap, seluruh bantuan yang disalurkan hari ini dapat bermanfaat, serta memberikan berkah bagi kita semua," ujar Rizky, didampingi jajaran pengurus dan para relawan.
Sebelumnya, Pimpinan Panti Asuhan Putra Al Jamiyatul Washliyah Binjai, Al Ustaz H Pandapotan Harahap, mengaku bersyukur, dan berterima terima kasih atas seluruh bantuan dari Bankom Yonif Raider 100/PS.
Atas dasar itu pula dia berharap, kegiatan sosial serupa dapat diikuti oleh lembaga dan organisasi sejenis lainnya, meningkatkan kepedulian sosial dan rasa tolong-menolong dengan sesama manusia.(RS1)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar