Spanduk Bertuliskan "Tegakkan Keadilan" Terbentang Ditengah Kerumunan Ratusan Masyarakat Saat Menyaksikan Sidang Lapangan Terkait Kematian Paino. - Media Radar Sumatera

Breaking

Home Top Ad

Subscribe Youtube Kami


Komunitas Hijau Indonesia

Rabu, 24 Mei 2023

Spanduk Bertuliskan "Tegakkan Keadilan" Terbentang Ditengah Kerumunan Ratusan Masyarakat Saat Menyaksikan Sidang Lapangan Terkait Kematian Paino.



Langkat.

 Sidang kasus pembunuhan mantan anggota DPRD Kabupaten Langkat Paino dengan nomor perkara 286/Pid.B/2023/PN.Stb dengan terdakwa Tosa Ginting, berlangsung dilapangan (tempat kejadian perkara) di Dusun VII Bukit Dinding Desa Besilam Bukit Lembasa Kecamatan Wampu Kabupaten Langkat, Rabu (24/5/2023) pagi.


Sidang lapangan berlangsung dibeberapa titik, dengan pengawalan ketat pihak Kepolisian Resort Langkat dipimpin langsung oleh Kapolres AKBP Faisal Rahmat Husain Simatupang didampingi IKasat Reskrim Iptu Luis Beltran Krisnadhita Mariasing dan sejumlah pejabat utama lainya, dibackup sat Brimob Poldasu. 


Sidang lapangan dipimpin oleh ketua majelis hakim Ladys Bakara didampingi dua hakim anggota, dan dihadiri oleh Kepala kejaksaan Negeri Langkat May Abeto beserta Jaksa Penuntut Umum lainya, awal persidangan dimulai pada lokasi perjumpaan tersangka Persadanta (Tato) dengan Tio, terkait pembicaraan untuk melakukan pembacokan terhadap korban Paino.

Sidang lapangan dilanjutkan dengan menuju rumah salah seorang warga (Sahdan) yang juga dijadikan para tersangka sebagai lokasi  untuk mengintai keberadaan korban Paino.


Diketahui korban selalu melintasi lokasi tersebut kesehariannya saat beraktifitas memantau ladang atau para pekerjanya.



Titik berikutnya menuju lokasi utama dimana  ditemukanya korban Paino dalam keadaan sudah tertembak bersama satu unit sepeda motor KLX yang dikendarainya dan selongsong proyektil. Dilokasi tersebut Hakim ketua Ladies Bakara menegaskan jika pada lokasi tersebutlah telah terjadi pembunuhan, setelah melakukan kordinasi dengan pihak Jaksa Penuntut Umum yang disaksikan tim penasehat hukum terdakwa Minola Sebayang SH.



Terlihat suasana haru dilokasi penemuan korban tertembak, dimana ratusan masyarakat turut menyaksikan jalanya sidang lapangan seraya menyampaikan harapan mereka agar pihak aparat penegak hukum (jaksa dan Pengadilan) dapat memberikan hukuman setimpal sesuai dengan perbuatanya.


" Kami mohon keadilan pak, tolong hukum setimpal dan seberat mungkin terhadap pelaku pembunuhan saudara kami", agar kami bisa hidup dan beraktifitas dengan tenang dan nyaman, tanpa ada rasa ketakutan lagi," ucap warga dengan penuh harap.


Persidangan dilanjutkan di sekitar gudang milik Tosa Ginting yang lokasinya tak jauh dari tempat ditemukannya korban, dan beberapa titik lainnya hingga sampai kerumah korban Paino, guna memastikan lokasi yang pernah disebutkan dalam persidangan sebelumnya oleh para saksi. Dimana banyak lokasi yang disebutkan dalam persidangan sebelumnya.


Sidang lapangan berlangsung dengan aman dan terkendali walau di sekitar lokasi dipadati oleh warga yang menyaksikan namun tidak mengganggu jalanya persidangan.


Teks foto. Majelis hakim Ladys Bakara beserta JPU dan penasehat hukum terdakwa saat berada di TKP penemuan Paino saat tertembak. (Red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Laman